Single Blog Title

This is a single blog caption
28 Feb 2025

Prof. Zulfiadi Zulhan dan Baihaqi Hakim, S.T.,M.T. Presentasi di Simposium Baja Tahunan ke-6 AIST Australia dan Selandia Baru

/
Posted By

Pada tanggal 10-11 Februari 2025, Prof. Zulfiadi Zulhan dan Baihaqi Hakim, S.T., M.T. berkesempatan untuk mempresentasikan hasil penelitian mereka pada 6th Annual AIST Australia and New Zealand Steel Symposium 2025 yang diadakan di Clayton, Melbourne, Australia. Presentasi Prof. Zulfiadi yang berjudul “Menghilangkan Penggunaan Konverter AOD dan Produksi Baja Austenitik Satu Langkah dari Campuran Bijih Kromium dan Bijih Nikel Laterit dengan Reduksi serta Peleburan Plasma Hidrogen” menyoroti pendekatan inovatif dalam produksi baja tahan karat yang berfokus pada keberlanjutan dan efisiensi dalam industri baja tahan karat.

Selain itu, pada acara yang sama, Baihaqi Hakim juga menyampaikan presentasi berjudul “Produksi Baja Sangat Cepat dari Bijih Besi Limonit dalam Reaktor Plasma Hidrogen (HPSR) Skala Laboratorium”. Dalam penelitian ini, baja berhasil diproduksi hanya dalam dua menit dari 5 gram bijih limonit.

Selama dua hari acara tersebut, para ahli dan akademisi dari seluruh dunia berkumpul untuk berbagi pengetahuan dan memperluas jaringan. Penelitian yang dipresentasikan oleh Prof. Zulfiadi Zulhan tidak hanya diterima dengan antusias, tetapi juga telah disetujui untuk dipublikasikan di International Journal of Minerals, Metallurgy and Materials, yang semakin memperkuat kontribusi mereka dalam kemajuan industri metalurgi dan praktik produksi yang ramah lingkungan.

Acara ini juga memberikan kesempatan untuk bertemu dengan tokoh-tokoh penting seperti Prof. Geoff Brooks, Prof. M. Akbar Rhamdhani, serta profesional lainnya dari industri. Forum ini membuka peluang untuk kolaborasi dan inovasi lebih lanjut dalam bidang produksi baja dan metalurgi.

Pencapaian ini menandai kontribusi signifikan dari tim Laboratorium Pirometalurgi Institut Teknologi Bandung dalam dunia riset metalurgi, yang mencerminkan dedikasi dan keahlian mereka dalam mengembangkan teknologi produksi baja yang lebih efisien dan ramah lingkungan.