Single Blog Title

This is a single blog caption
11 Agu 2017

Kuliah Kerja Teknik Metalurgi 2017

/
Posted By

CILEGON, metallurgy.itb.ac.id – Teknik Metalurgi kembali melaksanakan Kuliah Kerja Teknik Metalurgi 2017. Kegiatan ini merupakan salah satu agenda kegiatan perkuliahan di Program Studi Teknik Metalurgi yang dilaksanakan dengan tujuan memperkenalkan mahasiswa kepada dunia industri metalurgi. Pada kesempatan ini, mahasiswa angkatan 2015 mendapat kesempatan untuk mengunjungi lima perusahaan, yaitu PT Antam – UBPE Pongkor; PT. Krakatau Steel; PT. Krakatau Posco; PT. KHI Pipe Industries; dan PT. Pelat Timah Nusantara (Latinusa). Kegiatan yang disponsori oleh PT Geoservices, PT Smelting Gresik, Medco Energi, PT Inalum, PT Kasongan Bumi Kencana, dan Dewata Group ini dilaksanakan selama tiga hari mulai tanggal 31 Juli hingga 2 Agustus 2017.

Pada kunjungan hari pertama, sebanyak tujuh puluh lima mahasiswa sebagai peserta, didampingi dengan dua orang dosen wali, Ir. Edy Sanwani, MT, Ph.D. dan Ir. Siti Khodijah Chaerun, MT., Ph.D., dan satu orang dosen muda Dr.Eng. Bonita Dilasari, ST., MT. serta dua asisten akademik mengunjungi PT Antam. Dalam pelaksanaan kegiatan ini, mahasiswa tidak hanya diberi penjelasan melalui presentasi tetapi juga diberi kesempatan untuk mengunjungi tambang bawah tanah (underground mining) dan melihat proses pengolahan emas secara langsung mulai dari proses kominusi hingga penjelasan mengenai cara ekstraksi serta penanganan limbahnya. Hal ini bertujuan agar mahasiswa dapat lebih memahami materi yang sudah diajarkan di Program Studi Teknik Metalurgi.

Kunjungan hari kedua mengambil tempat di Cilegon, yang memang terkenal sebagai kawasan industri. Banyak perusahaan metalurgi, terutama yang bergerak di sektor besi dan baja terdapat disana. Hal yang menarik yang didapat oleh peserta adalah proses rolling yaitu proses pembentukan baja lembaran dari slab yang dapat dilihat secara langsung. Dijelaskan pula mengenai pembentukan material berbahan baku besi baja seperti pipa ataupun kawat, yang berasal dari pemrosesan baja gulungan tersebut. Peserta juga mempunyai kesempatan untuk melihat blast furnace dengan produknya yang berupa pig iron dan proses pembuatan baja lainnya secara langsung.

Disela-sela rangkaian acara, mahasiswa Teknik Metalurgi 2015 juga berkesempatan untuk menjalin kekeluargaan dengan para alumni Teknik Metalurgi ITB melalui acara ramah tamah dan Halal Bi Halal yang bertempat di Gedung Pusdiklat PT. Krakatau Steel. Alumni berpesan agar mahasiswa ITB dapat meningkatkan kembali kompetensinya karena persaingan untuk mendapatkan pekerjaan yang semakin ketat.

Kunjungan Kerja Tahun 2017 ini berjalan dengan baik dan lancar karena kerja sama yang baik antara mahasiswa, program studi, perusahaan, sponsor, dan pihak-pihak lain yang terlibat. Kedepannya, kegiatan ini diharapkan dapat menjadi pengalaman yang berharga untuk para peserta dan agar ilmu yang didapat tidak hilang serta dapat digunakan untuk kemajuan bangsa.